Perjalanan panjang menempuh Pacific Place siang kemarin dipenuhi dengan kendaraan yang saling memacu laju kendaraannya, beradu menembus kerumunan ibukota. Beruntung saya tiba lebih awal dari jadwal meeting dan bergegas memanfaatkan waktu luang tersebut untuk menyegarkan pikiran di sebuah restoran semi fine dining di sudut Galeries Lafayette. Le Mieux Wine & Dine adalah sebuah restoran modern French yang mengunggulkan wine sebagai komoditi utamanya.

Photo by Nicolas Lim
Ketika pertama kali datang, saya langsung disambut oleh wine cellar yang apik beserta sapaan hangat sang greeter yang kemudian mengantarkan saya sampai ke tempat duduk. Suguhan buku menu pun jadi ‘santapan’ pertama saya. Karena masih bingung dengan menu yang ada, saya pun meminta sang waitress untuk menjelaskan. Beruntung, rupanya sang waitress bisa menjadi decision maker kala itu.

Le Mieux, sebuah restoran yang berlokasi di Pacific Place ini menghidangkan makanan yang tak hanya serius pada kualitas tetapi juga memanjakan lewat segi penampilan. Lihat saja menu yang saya pesan ini, namanya Oven Roasted Fillet of Beef. Tampilannya saja sudah menggoda, apalagi rasanya. Menyambung pendeskripsian, ternyata Le Mieux mengkondisikan daging yang sangat empuk, maka ketika digigit tak dibutuhkan banyak tenaga untuk mengoyaknya. Jangan lupa kombinasikan dengan mousseline potato yang gurih maka akan tercipta harmonisasi rasa yang seimbang di dalam mulut.


Melanjutkan antrean menu berikutnya, ada Seared Black Pepper Ahi Tuna yang dimasak dengan sedikit minyak dalam proses yang tidak terlalu lama. Teknik ini memungkinkan daging akan terasa lebih aromatik dan teksturnya pun lembut. Saking tidak ingin mendiamkannya terlalu lama, saya pun bergegas menghabisi menu yang satu ini.


Sementara menunggu sajian berikutnya datang, saya menyeruput Le Petite Chocolate. Minuman ini mengembalikan ingatan masa kecil saya tentang cokelat yang manis. Nyatanya sensasi baileys, brandy, dan kahlua yang terikat di dalamnya menggoyahkan preferensi rasa manis yang ada dalam ingatan kemudian menggantinya dengan kesan segar yang bersahaja.


Puas mengeksplorasi Le Petite Chocolate, perut pun sudah memberi kode untuk mulai menyudahi. Dua menu terakhir yang saya pesan ini akan menjadi hidangan penutup yang sempurna. Datang dari kategori dessert dan minuman, Mango Crepes serta Sexy Berries sontak memberikan kesan terdalam sebagai menu pencuci mulut yang cukup mumpuni.



Lokasinya yang 'menyepi' menjadi poin plus tersendiri dimana pengunjung dapat dengan leluasa menepi dari kepenatan ibukota sesaat dan menikmati serangkaian menu istimewa khas Le Mieux. Apalagi warna-warna teduh yang menjadi bagian dekorasi seakan jadi penghipnotis dalam merelaksasi diri. Kepala sudah dingin, pikiran pun mulai fresh, saya pun segera melangkahkan kaki untuk mengejar tujuan utama, meeting!

Le Mieux Wine & Dine
Galeries Lafayette, Pacific Place, Lantai 1, Jl. Jend. Sudirman, SCBD
Jakarta
021 5797 3463

Categories: