Nama Bandung sudah pasti terkenal akan surganya factory outlet dan kuliner. Tidak perlu dipertanyakan lagi mengenai kepopuleran kota yang terletak di Jawa Barat ini, bahkan Bandung mampu mengembangkan industri fashion dan kulinernya secara seimbang. Bukti nyatanya adalah kemajuan kedua industri tersebut secara pesat hingga sekarang ini Bandung kerap kali dijadikan tujuan berlibur di akhir pekan.

Menyinggung mengenai kuliner, tak lepas bahasannya dari produk pastry. Jika ditilik, saat ini perkembangan menu pastry di Bandung semakin berkembang, terlihat dengan keanekaragaman produk pastry yang dijual. Berbagai macam kreasi tersebut dibuat berdasarkan dengan perkembangan tren yang sedang marak di pasaran.

Namun bila disandingkan dengan di Jakarta, keberadaan pastry di Bandung masih belum bisa dikatakan sejajar dengan ibukota. Keterbatasan bahan baku disebut-sebut sebagai salah satu faktor penyebab perbedaan inovasi produk pastry di Bandung dengan di Jakarta. Aspek bahan baku yang sulit didapatkan serta biaya yang terlalu mahal menjadi salah satu alasan kalahnya peran pastry di Bandung dengan di Jakarta. Hal ini diperkuat dengan kemampuan membeli masyarakat Bandung yang masih rendah apabila dibandingkan dengan di Jakarta.

Ditambah lagi masuknya tren pastry terbaru yang masih terbentur dengan faktor jajanan pasar dimana kuliner khas Bandung tersebut memang menjadi makanan khas di kota Kembang ini. Sebut saja Batagor, Molen, Bagelen, dan jajanan lainnya yang diburu para wisatawan apabila berkunjung ke kota Bandung. Namun bukan berarti masyarakat Bandung tidak mampu berkreativitas, dengan harga jual yang rendah justru membuat mereka semakin kreatif dalam menciptakan pastry unik.

Categories: