Image by Hendri Wijaya |
Para pecinta telur nampaknya patut bersorak bahagia, pasalnya saat ini ada sebuah restoran yang mengusung berbagai olahan telur sebagai menu utamanya, ialah Sunny Side Up. Bukan merupakan rahasia lagi bahwasanya telur memang memiliki nilai protein dan gizi yang baik untuk kesehatan. Dari sana terlihat bahwa Sunny Side Up rupanya ingin menciptakan gaya hidup
sehat salah satunya dengan mengkonsumsi telur.
Terbukti kemunculan Sunny Side Up sukses menarik masyarakat yang ingin bergaya hidup sehat dengan mengkonsumsi makanan olahan telur. Masalah gizi, pengunjung tidak perlu meragukan lagi karena telur yang digunakan bebas dari ecoli-bacteria dan salmonela serta diperkaya dengan protein, omega-3, dan beta carotene.
Masuk ke bagian menu, Sunny Side Up menghadirkan berbagai menu mulai dari appetizer hingga dessert. Misalnya Beef Chili Soup, Classic Mushroom Soup, Creamy Chicken Mushroom, Calamary Ring, Egg Croquette ala SSU, dan lain sebagainya di bagian appetizer. Untuk spesialisasi telur, Sunny Side Up memiliki Egg Bagette, Omelette, Pancake, dan lain sebagainya. Aneka olahan telur tidak hanya didomonasi di makanan, di bagian minuman, Sunny Side Up menyediakan Kopi Telur, STMJ (Susu Telur Madu Jahe), Talua Tea With Honey, dan lain sebagainya.
memberikan pilihan bagi para pengunjung untuk menikmati sajian khas di Sunny Side Up. Kehadiran Sunny
Side Up mampu menjawab rasa penasaran masyarakat akan keberhasilan restoran bertemakan olahan
telur. Bahkan Sunny Side Up tidak hanya
dikunjungi oleh kalangan pecinta telur, tetapi juga mereka yang ingin menikmati telur dengan cara yang nikmat.
Sunny Side Up
Mall Kelapa Gading 3, Gading Walk
Jakarta
Summarecon Mall Serpong 2
Downtown Walk Ground Floor #231
021 29310723
Mal Kota Kasablanka Lt. UG Unit
MU 22, Food Society
Kuningan - Jakarta
Selatan
Categories:
Hang Out