Pluit Bakery merupakan bagian dari Dharma Kitchen yang menjual aneka roti dan cake vegetarian. Pluit Bakery dibuat untuk melengkapi produk vegetarian yang ada di Dharma Kitchen. Lebih dari 20 tahun, pluit Bakery tahu betul cara  mempertahankan kualitas dari roti dan cake yang dijual. Roti yang diproduksi oleh Dharma Kitchen adalah roti vegetarian tanpa menggunakan telur dan susu. 

Untuk susu hewani, Dharma Kitchen menggantinya dengan susu nabati, yaitu terbuat dari kacang kedelai. Sedangkan untuk telur, disubtitusi dengan tepung terigu khusus sehingga teksturnya menyerupai roti gandum. Roti di Pluit Bakery juga dibuat tanpa menggunakan bahan pengawet sehingga lebih aman dikonsumsi. Perlu diingat, karena tidak menggunakan bahan pengawet, jadi roti hanya bertahan hingga 2-3 hari. Setelah itu roti akan rusak dan tidak disarankan untuk dikonsumsi.


Roti Andalan di Pluit Bakery
Roti-roti yang menjadi favorit di Pluit Bakery antara lain Black Forest yaitu roti yang menggunakan filling cokelat dan di bagian luarnya diberi biji wijen serta cokelat. Cokelat yang digunakan pun merupakan dark chocolate yang tidak mengandung susu. Ada pula Smoked Pizza yang bentuknya memang menyerupai pizza dengan isi ham, saos asam pedas, dan paprika. Lagi-lagi daging ham di sini terbuat dari jamur. Kemudian yang tak kalah favorit ada Ayam Pandan atau Honey Chicken, yaitu ayam manis madu yang terbuat dari sari kacang kedelai.

Sepertinya, menu-menu roti ini patut dicoba nih!




Pluit Bakery (Dharma Kitchen)
Jl. Pluit Kencana Raya No 106-110
Jakarta Utara
021 669 4220
www.dharmakitchen.com
Photo Courtesy of Dendy Indra

Categories: